Kata Megatron Usai Pertahankan Medali Perunggu di SEA Games 2025: Ini Skuad Baru, Ada Junior yang Main, Saya Bangga!

diadmin
53 Views
3 Min Read

JAKARTA β€” Laga Timnas voli putri Indonesia versus Filipina bak laga final sesungguhnya. Laga sepanjang empat set menguras stamina serta emosi kedua tim. Hasilnya Indonesia sukses menjaga tradisi medali di ajang SEA Games 2025.

Megawati Hangestri Pertiwi dkk membawa pulang medali perunggu dari Thailand yang jadi medali beruntun di empat edisi terakhir SEA Games.

Megawati dan skuad Timnas Voli Indonesia tiba di Tanah Air dengan kepala tegak pada Selasa (16/12) malam.

Megatron menyambut hasil ini dengan rasa syukur mendalam. Sang bintang menilai medali SEA Games ini sangat krusial bagi mentalitas tim yang dihuni wajah-wajah baru.

Megawati melihat sisi positif meski gagal menembus dominasi Thailand dan Vietnam. Kemenangan 3-1 atas Filipina di laga perebutan tempat ketiga menjadi bukti ketangguhan mental.

Apalagi, tim kali ini merupakan kombinasi pemain senior dan junior yang butuh adaptasi. Megawati merasa bangga melihat perjuangan rekan-rekannya di lapangan.

“Alhamdulillah kita mendapatkan hasil yang sama seperti di tahun-tahun sebelumnya dan kita bisa mempertahankan perunggu,” ujar Megawati.

“Itu menurut saya suatu kebanggaan juga, skuad baru juga, ada junior juga yang main. Tentunya saya juga bangga,” tambahnya kepada wartawan di Bandara Soekarno Hatta.

Mantan Skuad Red Sparks ini mengakui bahwa target perunggu memang yang paling masuk akal saat ini. Dominasi Thailand di Asia Tenggara memang masih sulit diruntuhkan.

Target emas tidak dipatok tinggi-tinggi mengingat peta kekuatan lawan yang superior. Hasil ini dinilai sudah sesuai dengan kalkulasi tim pelatih dan federasi.

“Perunggu ini sudah sesuai target, antara perunggu dan perak. Tapi, menurut saya yang masuk akal ya perunggu,” sambung Megawati.

Menatap ajang berikutnya yakni Asian Games 2025 di Nagoya, Megawati punya harapan khusus. Ia berharap komposisi pemain saat ini tidak banyak dirombak oleh federasi.

Hal ini dinilai penting untuk membangun chemistry yang lebih solid antar pemain. Kekompakan tim menjadi kunci untuk bersaing di level Asia yang lebih kejam.

“Saya berharap kita bisa bareng-bareng terus sampai terus-terusan gitu, terus bareng biar dapet chemistry-nya,” pungkas Megawati.

Ketua Umum PBVSI, Imam Sudjarwo, turut memberikan apresiasi tinggi kepada tim putri. Ia menilai para pemain sukses menjawab keraguan dan cibiran publik dengan prestasi nyata.

Mentalitas Megawati dan kawan-kawan dipuji karena mampu bangkit dari tekanan berat. Medali ini dianggap sebagai bukti bahwa voli putri Indonesia masih bertaji.

“Ini adalah hasil dari kerja keras yang luar biasa, melampaui ekspektasi. Kami sangat bangga,” puji Imam Sudjarwo.

“Megawati menunjukkan bahwa dia adalah aset berharga. Kritikan itu dijawab dengan prestasi di lapangan, dan itu sangat penting bagi mental atlet,” pungkasnya.

Sumber: https://jakarta.suaramerdeka.com/olahraga/13416429605/kata-megatron-usai-pertahankan-medali-perunggu-di-sea-games-2025-ini-skuad-baru-ada-junior-yang-main-saya-bangga
Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *